AndroidAnyar.id – Aplikasi Deepfake MyHeritage apk Android adalah sebuah software smartphone yang sedang viral saat ini. My Heritage merupakan aplikasi yang dapat mengubah foto jadul menjadi hidup atau bergerak. Layaknya menjadi video, foto tempo dulu yang umumnya berwarna hitam-putih bisa dihidupkan untuk sekedar nostalgia.
DeepFake MyHeritage Android dikembangkan resmi oleh www.MyHeritage.com dan sudah tersedia untuk Android serta iOS. Aplikasi ini bisa diunduh dan dipasang secara gratis termasuk untuk pengguna di Indonesia.
Sayangnya, saat admin mencoba aplikasi MyHeritage versi terbaru ketika artikel ini dibuat, admin belum sepenuhnya beruntung.
Jadi ketika sedang melakukan Sign Up untuk proses edit foto lawas, sistem ternyata sibuk. Kemudian muncul notifikasi di layar HP, “Jutaan orang sedang bernostalgia, silakan coba lagi besok”.
Pada dasarnya memang saat itu sedang viral-viralnya aplikasi MyHeritage Android ini. Tidak heran kalau akhirnya servernya tidak mampu menampung banyaknya antusias pengguna.
Baca juga Cara Menembus Server yang Sibuk di Android tanpa Root.
Download Aplikasi Deepfake MyHeritage APK Android
Seperti dituliskan dari awal, apk MyHeritage tersedia secara resmi. Anda bisa mengunduh aplikasi bernama MyHeritage – Family tree, DNA & ancestry search melalui Play Store.
Karena tersedia di Google Play, maka proses download pun terjadi secara otomatis tanpa perlu mencari file apk mentahan MyHeritage lagi.
Cara Instal Deepfake MyHeritage Android
Sekali lagi dikarenakan MyHeritage for Android saat ini sudah ada di PlayStore, anda tidak perlu menginstalnya secara manual.
Cukup buka link menuju Play Store di atas, maka otomatis proses instal akan berjalan sampai terpasang.
Lihat juga: Cara Download dari Video Pinterest di Android
Anda bisa langsung membuka aplikasi MyHeritage di HP Android. Pastikan anda sudah punya foto yang ingin dihidupkan. Jangan lupa untuk mendaftar atau Sign Up untuk mendapatkan akses sepenuhnya.
Tolong saya