Namun demikian, Anda bisa tetap update berita rilis aplikasi BBM for Android dan iOS dengan terus mengunjungi blog Android Anyar, atau silakan buka halaman resmi BlackBerry Messenger untuk mengikuti perkembangan informasi kapan BBM for Android resmi diluncurkan.
Update:
Menurut berita terkini seputar gadget, BlackBerry Messenger siap hadir di perangkat Android dan iOS pada tanggal 27 Juni 2013. Nantinya ada beberapa fitur yang akan ditambahkan di layanan BBM untuk Android dan iOS seperti telepon dan video call, Screenshare, hingga Channels. Nantinya fitur tersebut hadir setelah pengguna meng-update aplikasi BlackBerry Messenger di Android dan iOS. Ada kemungkinan, aplikasi BBM untuk Android dan iOS akan GRATIS dan bukan app premium alias berbayar. Untuk cara instal BBM di Android dan iPhone, adalah sama saja dengan cara menggunakan aplikasi atau game android pada umumnya.
Update 2:
Gagalnya rilis BBM for Android / iOS pada tanggal 21 September memberikan kesan negatif terhadap para pengguna Android dan iPhone. Untuk mendapatkan informasi rilis resmi BBM untuk Android dan iOS, silakan buka halaman Info Rilis Resmi BBM for All.
Update 3, Finished:
Akhirnya BBM for All resmi rilis, khusus untuk Android Anda bisa unduh BBM for Android melalui halaman ini: Download Official BBM for Android di Play Store.