Lalu bagaimana jika ingin mencari dan menikmati radio di seluruh Indonesia, baik AM maupun FM? Apakah bisa menggunakan HP Android secara gratis tanpa membayar biaya langganan?
Jawabannya tentu saja bisa. Internetlah yang menjawab, yakni dengan menggunakan fitur radio streaming dari aplikasi Android. Salah satunya yang dapat dipercaya adalah aplikasi Radio Indonesia .APK. Dengan aplikasi radio online ini, pengguna bisa mendengarkan siaran radio di seluruh Indonesia dengan mudah.
Bahkan, setiap stasiun radio akan dikelompokkan dalam suatu kategori. Sehingga pengguna bisa dengan mudah mencari nama radio sesuai keinginan pengguna saat itu.
Radio Indonesia (Play Store) |
Tidak hanya puluhan stasiun radio tetapi hingga 200 frekuensi yang dapat Anda pilih. Disediakan juga kolom pencarian dengan nama radio, dan Anda bisa memasukkan nama radio ke dalam menu favorit agar mudah dicari saat Anda ingin mendengarkan.
Perlu diingat bahwa aplikasi Radio Indonesia untuk Android bekerja secara streaming, atau dengan kata lain menggunakan koneksi internet baik data seluler maupun wifi.
Untuk mengunduhnya Anda bisa membuka Play Store langsung dari HP Android Anda, gratis. Semoga menghibur.