Namun ada kalanya pengguna Android yang merasa tidak nyaman, kurang cocok, atau sekedar ingin tampilan baru dari keyboard Androidnya. Salah satu yang menjadi pilihan (mungkin) adalah aplikasi keyboard dari Sony Xperia terbaru.
Jadi, bisakah kita memasang aplikasi Xperia Keyboard di Android semua tipe apapun modelnya tanpa root sekalipun?
Kabar bagusnya… apabila Anda pemakai HP Android dengan sistem operasi Android versi 4.4 KitKat atau di atasnya, maka Anda dengan mudah bisa menginstal aplikasi keyboard Sony Experia ke ponsel Android tanpa root.
Benar sekali. Aplikasi papan ketik Xperia Keyboard kini resmi hadir untuk (hampir) semua device Android khususnya untuk versi OS 4.4 ke atas seperti yang saya singgung sebelumnya.
Cara Install Aplikasi Sony Xperia Keyboard di Android Tanpa Root Terbaru
- Langkah pertama silakan Anda download Xperia Keyboard APK for Android langsung melalui Play Store, gratis.
- Instalasi akan berjalan otomatis layaknya Anda memasang aplikasi lain dari Google Play, misalnya saat Anda memasang Facebook Lite dari Play Store.
- Setelah terpasang jalankan Xperia Keyboard dari menu app drawer di Android Anda.
- Jika tidak ada, silakan langsung buka menu Setelan > Bahasa dan Masukan > Metode Papan Ketik > pilih Xperia Keyboard.
- Pilih dan aktifkan aplikasi “Xperia Keyboard” sebagai aplikasi papan ketik default.
- Uji coba keyboard Sony Xperia for Android dengan mengetik SMS atau chat.
Seperti terlihat di gambar tampilan di atas, aplikasi papan ketik ringan dari Xperia Keyboard sudah mendukung smile atau emoticon lengkap dan lucu untuk mendukung aktivitas chatting di media sosial Anda.
Baca juga: Aplikasi Keyboard Android Ringan Terbaik
Selain itu, dilengkapi pula dengan pilihan tema Xperia Keyboard dengan efek terang dan gelap, background putih ataupun hitam, yang bisa disesuaikan dengan harapan dan keinginan pengguna.