Aplikasi Pembaca Tulisan Blur atau Buram di Android

AndroidAnyar.id – Ini dia nama aplikasi pembaca tulisan blur atau buram di Android yang bisa dipakai untuk mempertajam teks. Jika anda memiliki file gambar atau foto scan dengan teks atau kalimat yang sulit dibaca, maka mungkin apk berikut bisa bermanfaat.

Misalnya ketika anda berhasil mengambil foto dari pengumuman dan ketika melihatnya lagi ternyata tulisannya buram. Disitulah anda mulai sadar bahwa diperlukan aplikasi bantu untuk membaca tulisan yang blur tersebut.

Ini bukan soal tulisan yang kekecilan di layar ponsel ya, melainkan tulisan yang kabur atau buram di layar. Kalau terlalu kecil, anda bisa mengatur ukuran huruf atau font dari pengaturan sistem Android saja.

Berbeda dengan hal tersebut, kalau ternyata yang buram adalah hasil scan dokumen contohnya, meski sudah di zoom pun akan tetap blur.

Baca juga: Cara Mengubah Emoji Android menjadi iPhone Tanpa Root.

Download Aplikasi Pembaca Tulisan Blur atau Buram di Android Gratis

Nah, bagi anda semua yang memiliki masalah teks buram atau tulisan blur di layar Android, berikut aplikasi yang dapat memperbaiki tulisan agak rusak itu.

Sebagai info, salah satu tips desain grafis untuk mempertajam gambar ataupun text ialah dengan memanfaatkan fitur sharpen.

Di Android sebenarnya cukup banyak aplikasi yang memiliki filter sharpen. Salah satu yang kali ini admin rekomendasikan adalah Remini Apk.

Anda bisa unduh dan instal aplikasi Remini AI Photo Enhancer Android secara cuma-cuma melalui Play Store.

Aplikasi Pembaca Tulisan Blur atau Buram di Android

Lihat Juga: Aplikasi Terjemah Suara Video Film di Android.

Saat menggunakannya cukup dengan memilih foto tulisan yang buram, lalu pilihlah pada menu Enhance ataupun Enhance+. Simpan tulisan tersebut dan lihat hasil setelahnya.

AndroidAnyar.id

Tentang AndroidAnyar.id

Situs androidanyar.id sebelumnya adalah blog android-anyar.blogspot.com yang kini telah diperbarui agar lebih nyaman bagi pengguna serta meningkatkan pengalaman membaca Aplikasi Pembaca Tulisan Blur atau Buram di Android.

Tinggalkan komentar