Cara Menghilangkan Suara Bising di Video Secara Online

AndroidAnyar.id – Cara menghilangkan suara bising di video secara online adalah alternatif yang lebih simpel daripada menggunakan aplikasi pihak ketiga. Selama ini kita mungkin mengenal aplikasi seperti CapCut, Filmora dan Audio Editor untuk menghilangkan noise audio. Padahal, ada beberapa website online yang menawarkan fitur untuk menjernihkan suara video.

Noise adalah suara bising yang seharusnya tidak masuk ke dalam video dan berasal dari faktor luar. Misalnya suara kipas angin, suara kendaraan bermotor dan suara orang yang sedang mengobrol.

Suara bising seperti ini jelas mengganggu video dan membuatnya kurang menarik. Ingin tahu bagaimana cara menghilangkan suara bising di video secara online? Kalau begitu, silahkan disimak uraian berikut sampai habis.

Cara Menghilangkan Suara Bising di Video Secara Online

Cara Menghilangkan Suara Bising di Video Secara Online

Clideo

Clideo adalah platform online yang bisa dipakai untuk mengedit video dengan berbagai macam fitur menarik. Mulai dari mengkompres ukuran video, menggabungkan beberapa video, memotong video YouTube dan menghapus noise video.

Untuk menghilangkan suara video lewat website Clideo, silahkan ikuti langkah-langkah sebagai berikut:

  • Pertama, buka website https://clideo.com/mute-video
  • Setelah halaman terbuka, klik opsi Choose File. Upload video yang ingin dihilangkan kebisingannya.
  • Tunggu sampai video berhasil di upload.
  • Klik Download.
  • Selesai.

Setelah video berhasil diunduh, kamu bisa melihat sendiri hasilnya. Suara bising yang mengganggu sekarang hilang sesuai keinginanmu.

Media.io

Media.io adalah platform pengeditan berbagai macam media menggunakan bantuan AI yang canggih. Pengguna bisa mengedit Video, Audio dan Photo dengan berbagai macam kemampuan.

Salah satu fitur unggulan Media.io adalah membantu menghilangkan noise video. Untuk menghapus kebisingan latar belakang dari video, silahkan ikuti langkah-langkah sebagai berikut:

  • Pertama-tama, buka website https://www.media.io/id/remove-background-noise-from-video.html.
  • Setelah terbuka, klik Hapus Kebisingan Sekarang.
  • Klik tombol Upload, unggah video yang ingin kamu hilangkan kebisingannya.
  • Di bagian Select Noice Reduction Type, pilih jenis nois yang ingin dibuang. Klik salah satu pilihan disana, lalu pilih Separate Now.
  • Tunggu sampai loading selesai.
  • Kamu bisa melihat preview hasilnya atau langsung klik tombol Download untuk langsung menyimpan ke galeri.
  • Selesai.

Jika dibandingkan Clideo, menghilangkan suara bising lewat Media.io mungkin lebih ribet. Apalagi kamu harus memilih tipe noise yang ingin dihilangkan.

Bagi seorang pemula, tentu ini sedikit merepotkan. Meskipun begitu, dengan adanya pilihan tipe noise yang dihilangkan membuat hasilnya semakin sesuai kebutuhan masing-masing pengguna.

Audioremover.com

Website online berikutnya yang bisa kamu pakai untuk menghilangkan suara bising di latar belakang video adalah audioremover.com. Fiturnya tersedia gratis untuk semua orang dan mudah digunakan.

Audioremover.com sendiri sudah sangat populer dikalangan editor video. Khususnya bagi para pemula yang ingin hasil instan dan tidak mau ribet.

Jika kamu masih merasa bingung, bagaimana kalau langsung disimak berikut:

  • Pertama, buka website https://www.audioremover.com/.
  • Di halaman utama, klik Browser dan pilih video yang ingin dihapus kebisingannya.
  • Kemudian klik Upload Video.
  • Tunggu sampai video kamu berhasil di upload.
  • Setelah selesai, klik Download File.
  • Selesai.

Bagaimana, sangat simpel bukan untuk menghapus suara noise pada video? Cukup mengunggah video ke platform dan beberapa klik, maka video sudah bersih dari suara bising yang mengganggu.

Baca Juga: Cara Mengatasi HP Oppo Error Phone Storage

Demikianlah pembahasan ringkas mengenai cara menghilangkan suara bising secara online dengan mudah dan gratis. Kalian bisa memanfaatkan salah satu tools editing diatas kapanpun membutuhkannya.

Selain tiga website online tersebut, sebenarnya masih ada banyak yang bisa dipakai untuk menjernihkan audio video. Namun, ketiga website di atas adalah yang paling simpel digunakan oleh pemula dan pastinya gratis.

AndroidAnyar.id

Tentang AndroidAnyar.id

Situs androidanyar.id sebelumnya adalah blog android-anyar.blogspot.com yang kini telah diperbarui agar lebih nyaman bagi pengguna serta meningkatkan pengalaman membaca Cara Menghilangkan Suara Bising di Video Secara Online.

Tinggalkan komentar