Cara Mengkompres Video di Android tanpa Watermark

AndroidAnyar.id – Tutorial lengkap cara mengkompres video di Android agar ukuran file menjadi lebih kecil akan dibahas tuntas. Buat anda yang mencari cara mengecilkan ukuran video dengan HP Android saja, mungkin bisa ikuti panduan ini.

Selain tanpa watermark atau tanda air, kita bisa mengompres video maupun film dengan cepat dan offline alias tanpa koneksi internet. Yang pasti, diperlukan aplikasi bantu dan itupun bisa didownload gratisan.

Baca juga: Cara Memperkecil Ukuran Foto di Android, Bisa Bikin Pasfoto 3×4

Memperkecil ukuran file video (compress) tentu saja akan mengurangi kualitas gambar. Namun, dengan bantuan aplikasi video kompresor yang satu ini, kita bisa memilih sendiri kualitas beserta ukuran hasil akhirnya.

Cara Mengkompres Video di Android Offline Terbaik

Berikut langkah mudah mengompres ukuran file video di HP Android anda:

1. Pasang dulu aplikasi Kompresor Video secara gratis di Play Store.

2. Buka app Kompresor Video dan izinkan akses file media Android.

3. Pilihlah video yang ingin dikompres melalui galeri atau file manager.

4. Di layar aplikasi pilih menu KOMPRES VIDEO.

Cara Mengkompres Video di Android tanpa Watermark

5. Pilih kualitas video yang juga menampilkan ukuran file video nantinya.

Cara Kompres Video di HP Android tanpa mengurangi kualitas gambar suara

6. Tunggu kompresi video sampai selesai dan tersimpan.

Lihat juga: Download Indie Prequel Android APK Terbaru Gratis

Nah, sangat mudah dan cepat ‘kan untuk mengkompres video lewat Android anda? Seperti dapat dilihat di bagian layar awal aplikasi, bahwa selain untuk mengecilkan tersedia juga fitur lain. Seperti misalnya mempercepat video, hingga memotong bagian video sesuai keinginan.

AndroidAnyar.id

Tentang AndroidAnyar.id

Situs androidanyar.id sebelumnya adalah blog android-anyar.blogspot.com yang kini telah diperbarui agar lebih nyaman bagi pengguna serta meningkatkan pengalaman membaca Cara Mengkompres Video di Android tanpa Watermark.

Tinggalkan komentar