WhatsApp for PC komputer kini sudah bisa diunduh untuk semua pengguna WhatsApp di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Jadi, bagi Anda yang ingin WhatsApp-an via laptop dengan sistem operasi Windows (XP, Vista, 7, 8, 8,1, 10) atau Mac OS X 10.9 ke atas, sudah bisa memanfaatkan file installer bernama WhatsAppSetup.exe atau WhatsApp.zip ini.
Sebagai informasi, meski kini WhatsApp PC tidak lagi membutuhkan software perambah web untuk mengaksesnya, namun tetap saja dibutuhkan autentikasi akun. Caranya pun masih sama saat Anda memakai WA Web, yaitu dengan memindai (scan) Kode QR yang muncul di software WhatsApp PC menggunakan aplikasi WhatsApp for mobile di ponsel Anda.
Silakan baca lagi Tutorial WhatsApp-an di PC Komputer dengan Web
Anda tertarik ingin segera menjajal kemampuan WhatsApp for PC? Langsung saja kunjungi situs resminya untuk download WhatsApp.exe versi terbaru melalui link ini. Umumnya website WhatsApp akan mengenali OS komputer yang Anda gunakan. Jika tidak, sebaiknya pilih dengan hati-hati versi WhatsApp yang akan diunduh agar kompatibel dengan komputer Anda.