Membuat Status BBM Besar & Berwarna

Cara Menulis Status Warna di BBM Android Anyar – BlackBerry Messenger terbukti menjadi aplikasi pesan instan terlaris yang dipakai lintas platform. Jika saat itu hanya bisa dipakai oleh pengguna BlackBerry saja, kini BBM bisa dinikmati oleh pengguna Android dan iOS. Dengan demikian, BBM benar-benar menjadi primadona.

Setelah update BBM 2.0 yang kaya fitur baru, saya menemukan sedikit trik unik untuk menulis status BBM dengan huruf besar, tebal, miring, garis bawah, dan warna-warni sesuai keinginan saya. Status BBM yang kita tulis tentu saja akan tampil di halaman pemberitahuan atau pembaruan.

UPDATE:
Tips ini hanya berjalan pada BBM Android versi 2.0 ke bawah.

Jika Anda mengenal dan memahami tag HTML, maka Anda bisa berkreasi dengan status BBM yang Anda tulis. Berikut sedikit contoh cara membuat status warna-warni di BBM (baik Android, iOS maupun BB bisa semua).

Membuat Status BBM Cetak Tebal:
<b>Tulis status Anda di sini…

Membuat Status BBM Cetak Miring:
<i>Tulis status Anda di sini…

Membuat Status BBM Cetak Bergaris bawah:
<u>Tulis status Anda di sini…

Membuat Status BBM Huruf Besar:
<H1>Tulis status Anda di sini…

>> Kode H1 bisa diubah dengan H2 sampai H6. Semakin besar angka, maka huruf tercetak semakin kecil.

Membuat Status BBM Font Berwarna:
<font color=RED>Tulis status Anda di sini…

>> Ganti nama warna sesuai keinginan, tentu saja dalam Bahasa Inggris. Atau jika Anda mempunyai kode warna Hexadecimal (Lihat: Daftar Kode Warna), Anda bisa menuliskannya, misalnya untuk warna merah menjadi:
<font color=#FF0000>Tulis status Anda di sini…

Menggunakan kombinasi tag HTML sekaligus di satu status:
<H1><u><font color=BLUE>Ini status besar bergaris bawah dengan warna biru.

Bagaimana, mudah bukan? Selamat mencoba dan berikan kejutan serta rasa penasaran kepada teman BBM Anda. Sebagai trik agar cara ini tidak diketahui teman BBM Anda, maka setelah Anda menulis status  segera hapus status Anda (kosong) 😀

AndroidAnyar.id

Tentang AndroidAnyar.id

Situs androidanyar.id sebelumnya adalah blog android-anyar.blogspot.com yang kini telah diperbarui agar lebih nyaman bagi pengguna serta meningkatkan pengalaman membaca Membuat Status BBM Besar & Berwarna.

Tinggalkan komentar